15 Sep 2010

Liga Champion | AC Milan vs Auxerre


Meski musim ini AC Milan mendatangkan Ibrahimovic dan Robinho pada bursa transfer pemain yang baru saja ditutup beberapa pekan yang lalu, namun penampilan anak asuh Massimiliano Allegri masih labil. Pelatih yang menggantikan Leonardo ini meminta para pemainnya segera bangkit karena sudah ditunggu Auxerre di Liga Champion.

Di laga awal Serie A Rossoneri berhasil menang telak 4 - 0 atas Lecce yang berimbas kepada kepercayaan diri para pemain mereka. Optimisme Milan kian bertambah ketika mereka kedatangan Ibra dan Robinho. Namun tak disangka mereka harus menerima kenyataan pahit dengan mengalami kekalahan 0 - 2 dari tim promosi Casena di pekan kedua.

Allegri sendiri menyadari jika timnya belum padu. Untuk itu dia menginginkan para pemainnya segera melupakan kekalahan atas Casena dan segera bangkit untuk fokus pada pertandingan Liga Champion melawan wakil Perancis Auxerre, Kamis (16/9/2010) dini hari WIB.

"Saya pastikan kami tidak akan mengulangi kesalahan seperti yang kami buat di Cesena saat melawan Auxerre nanti," tukas Allegri dalam jumpa pers yang dilansir Football Italia.

"Saya percaya ini adalah pekan yang aneh. Kami berangkat dari kemenangan telak atas Lecce, lalu kedatangan Ibra dan Robinho menciptakan antusiasme. Sayangnya jeda internasional menyulitkan kami untuk berlatih dan adaptasi mereka menjadi lebih sulit," sambungnya.

Secara matematis Auxerre yang musim lalu menempati peringkat ketiga Liga Prancis bukan tandingan bagi skuad bertabur bintang milik Milan. Tapi Allegri mewanti pasukannya agar lebih waspada pada kekuatan tim arahan Jean Fernandez itu.

"Kami harus hati-hati karena mereka mempunyai pemain depan dan sayap yang cepat. Kami harus bermain dengan baik dan waspada di daerah pertahanan. Ini bukan laga yang mudah bagi kami dan saya belum pernah melihat Auxerre secara langsung. Saya baru mempelajari mereka di dua laga terakhirnya," papar mantan pelatih Cagliari itu.

Berita Lainnya

Comments :

0 komentar to “Liga Champion | AC Milan vs Auxerre”


Posting Komentar

"Budayakan Berkomentar Setelah Membaca dan Tolong Jangan Menaruh SPAM, Terima Kasih"