14 Feb 2010

Piala FA | Porstmouth & Birmingham Tembus Perempatfinal

FAcup
Langkah dua tim Premiership, Portsmouth dan Birmingham City, di Piala masih berlanjut hingga perempat final. Ini tercipta setelah Pompey sukses menyingkirkan Southampton dan Birmingham mengalahkan Derby County.

Dalam laga babak kelima yang dihelat di St Mary Stadium, Sabtu (14/2/2010) malam WIB, Porstmouth yang tengah dalam ancaman pailit tampil trengginas dan menunjukkan kalau kondisi tim sedang kondusif. Anak asuh Avram Grant itu menang 4-1 dari The Soton.

Babak pertama antara kedua tim berakhir imbang tanpa gol. Quincy Owusu-Abeyie membuka keran gol Portsmouth pada menit ke-66 memaksimalkan umpan John Utaka. Tuan rumah Southampton menyamakan

kedudukan lewat topskorernya musim ini, Rickie Lambert, yang sundulannya menjebol gawang David James empat menit kemudian.

Skor 1-1 itu tak bertahan lama karena Aruna Dindane mencetak gol kedua Portsmouth pada menit ke-75. Nabir Belhadj menambah gol tim tamu di menit ke-82 sebelum Jamie O' Hara menegaskan kemenangan jadi 4-1 di menit ke-85.

Sementara itu langkah Porsmouth diikuti klub Premiership lainnya yaitu Birmingham yang bertandang ke Pride Park untuk menerima jamuan Derby. James McEveley membawa Derby unggul lebih dulu pada menit ke-55.

Stephen Dann membawa Birmingham menyamakan kedudukan pada menit ke-73. Dan akhirnya gol Liam Ridgeweel di menit ke-90 memastikan lolosnya The Brummies ke delapan besar lewat hasil menang 2-1.

Dan pada laga yang mempertemukan dua tim asal Divisi Championship, yaitu Reading dan West Bromwich Albion, di Madejski Stadium, skor akhir adalah 2-2. Hasil tersebut membuat kedua tim harus melakukan laga replay di kandang WBA, The Hawtorns.

Satu laga tersisa babak kelima Piala FA hari ini adalah Manchester City kontra Stoke City di City of Manchester Stadium beberapa saat lagi.




Berita Lainnya

Comments :

0 komentar to “Piala FA | Porstmouth & Birmingham Tembus Perempatfinal”


Posting Komentar

"Budayakan Berkomentar Setelah Membaca dan Tolong Jangan Menaruh SPAM, Terima Kasih"