Gelandang AS Roma ini mengalami cedera otot pada kaki kirinya. Dia sudah mengeluhkan saat dirinya mengikuti sesi latihan bersama rekan-rekannya Senin (11/10) waktu setempat. Menurut tim medis cedera De Rossi memang tidak terlalu parah, namun ia harus istirahat.
Ini berarti De Rossi dipastikan tidak bisa tampil saat melawan Serbia di stadion Genoa, Rabu (13/10) dinihari WIB. Untuk mengamankan posisinya dipuncak klasemen, Italia harus memenangkan pertandingan ini. Saat ini Azzuri memimpin dengan tujuh poin dari hasil tiga kali main.
Apalagi Serbia bukan lawan yang mudah untuk ditaklukkan karena mereka punya beberapa pemain yang merumput di Seri A macam Dejan Stankovic dan Milos Krasic.
"Tidak terlalu buruk cederanya, namun dia tak bisa bermain pada laga besok," tutur dokter tim Enrico Castellaci di Football Italia.
Hasil laga terakhir juara dunia 2006 itu terhitung mengecewakan Irlandia Utara karena hanya bermain imbang 0-0. Untuk mengantisipasi absennya De Rossi, Cesare Prandelli diprediksi akan menempatkan pemain Sampdoria Angelo Palombo di lini tengah.
Comments :
0 komentar to “Kualifikasi Euro 2012 | Lawan Serbia Italia Tanpa De Rossi”
Posting Komentar
"Budayakan Berkomentar Setelah Membaca dan Tolong Jangan Menaruh SPAM, Terima Kasih"