Pertandingan yang dihelat di Stadion Ramat Gan, Tel Aviv, Michel Bastos berhasil mencetak dua gol bagi timnya dan satu gol tambahan disumbangkan oleh Miralem Pjanic.
Lyon unggul lebih dulu ketika pertandingan baru berjalan delapan menit. Dari titik putih Michel Bastos berhasil memaksimalkan kesempatan. Penlti diberikan wasit menyusul pelanggaran yangdialkukan pemain Tel Aviv terhadap Jimmy Briand.
Di menit 36, Lyon menggandakan keunggulannya jadi 2-0, kembali lewat gol Bastos. Berawal dari tendangan sudut Lyon yang coba disapu bek Hapoel, Bastos menyambar bola dengan kaki kirinya. Bola dengan deras menjebol gawang Hapoel untuk kali kedua.
Skor 2-0 buat keunggulan Lyon pun bertahan hingga wasit meniup peluit panjang tanda turun minum.
Hapoel memperkecil ketertinggalannya di menit 77 saat mereka mendapat penalti setelah Shay Abutbul ditarik oleh Dejan Lovren. Kiper Enyeama maju sebagai eksekutor dan sukses merobek gawang Hugo Lloris.
Di masa injury time, Lyon mengubah skor jadi 3-1 lewat gol Pjanic. Gol ini berawal dari tendangan Jeremy Pied yang ditepis Enyeama, tapi bola mental disodok Pjanic menjadi gol.
Kemenangan ini mengantar Lyon menguasai puncak klasemen Grup B dengan nilai 6 dari dua laga. Sebelumnya, Les Gones mengatasi Schalke 04 dengan skor 1-0 di matchday 1.
Comments :
0 komentar to “Hasil Pertandingan | Liga Champion | Menag, Lyon Puncaki Klasemen”
Posting Komentar
"Budayakan Berkomentar Setelah Membaca dan Tolong Jangan Menaruh SPAM, Terima Kasih"