28 Apr 2010

Liga Champions | Robben pun Kagum pada Olic


Bukan Arjen Robben yang bersinar kala Bayern Munich menghempaskan Olympique Lyon, melainkan Ivica Olic. Robben sendiri tak ragu menyebut penampilan Olic luar biasa pada laga tersebut.

Bertanding di hadapan puluhan ribu pendukung yang memadati Stade Gerland, Rabu (28/4/2010) dinihari WIB, Bayern tampil dominan atas tuan rumah. Dengan dimotori oleh Olic, Robben dan Thomas Muller, Die Roten berkali-kali mengancam gawang Hugo Lloris.

Pada akhirnya Olic sukses mencetak tiga gol ke gawang Lloris dan Bayern pun menang 3-0. Berkat kemenangan ini FC Hollywood berhak menggengam satu tiket untuk berlaga di final.

Seusai laga, Robben--yang biasanya menjadi bintang utama kemenangan Bayern--, menyebut penampilan Olic tak ada bandingannya. Penyerang bernomor 11 itu selalu berlari ke mana pun dan tenaganya tak habis hingga 90 menit permainan.

"Dia luar biasa. Yang saya kagumi dari dia adalah bahwa dia selalu memberikan lebih dari 100% di setiap pertandingan," tukas Robben di situs resmi UEFA.

"Dia terus berlari dan terkadang Anda harus menghentikannya. Dia memiliki semangat yang meluap-luap, seorang pemain hebat yang sangat kami butuhkan," lanjutnya.

Hat-trick Olic tidak hanya mengantarkan Bayern ke laga puncak, namun juga membawanya menduduki tangga ketiga daftar pencetak gol terbanyak kompetisi musim ini.

Dengan tujuh gol yang telah dikoleksinya saat ini, pemain berusia 30 tahun itu hanya tertinggal satu gol dari Messi saat ini masih menjadi top skorer.



Berita Lainnya

Comments :

0 komentar to “Liga Champions | Robben pun Kagum pada Olic”


Posting Komentar

"Budayakan Berkomentar Setelah Membaca dan Tolong Jangan Menaruh SPAM, Terima Kasih"