28 Okt 2009

Jelang Arsenal vs Liverpool | Benitez Isyaratkan Aquilani Turun

Jelang Arsenal vs Liverpool
Gelandang Liverpool Alberto Aquilani bisa jadi tak lama lagi menjalani debutnya. Manajer Rafael Benitez mengisyaratkan memainkan Aquilani kala melawan Arsenal.

Benitez melabeli Aquilani dengan sebutan pemain cerdas. Namun Sejak dibeli dari AS Roma musim panas ini pemain asal Italia itu sama sekali belum pernah merumput.

Kesempatan bagi Aquilani bisa jadi datang tengah pekan ini ketika Liverpool akan melawat ke markas Arsenal Rabu (28/10/2009) malam waktu setempat guna melakoni Piala Liga.

"Alberto akan bersama kami. Kebugarannya terus menunjukkan peningkatan. Jadi ia masuk dalam skuad," ujar Benitez seperti dikutip dari situs resmi Liverpool.

"Saya sudah memantau kondisinya di setiap sesi latihan. Ia punya kualitas, kecerdasan membaca permainan dan pergerakan yang bagus," lanjut manajer asal Spanyol itu.

Benitez berencana memberikan tugas menjaga kedalaman untuk pemain berusia 25 tahun itu.

"Kami beberapa kali punya rencana menggunakan Steven (Gerrard) untuk posisi yang lebih dalam. Namun dengan adanya Aquilani kami bisa memberikan tugas itu kepadanya. Ia juga bertugas membagi bola di sepertiga akhir lapangan," lanjut Benitez.

Namun Senor Rafa mengatakan Aquilani tidak akan tampil sebagai starter. "Saat ini dia tak memungkinkan untuk jadi starter. Mungkin kami akan memberikannya beberapa menit untuk tampil. Bila memungkinkan kami akan menurunkannya," tutup eks arsitek Valencia itu.

Aquilani sendiri mengatakan dirinya sudah sangat ingin bermain. "Saya bakal sangat gembira ketika menjalani debut saya. Saya sangat ingin bermain. Namun saya juga harus bersabar. Saya yakin waktunya akan tiba bagi saya," tuntas pemain Liverpool bernomor punggung empat itu.




Berita Lainnya

Comments :

0 komentar to “Jelang Arsenal vs Liverpool | Benitez Isyaratkan Aquilani Turun”


Posting Komentar

"Budayakan Berkomentar Setelah Membaca dan Tolong Jangan Menaruh SPAM, Terima Kasih"