29 Sep 2009

Liga Champion 2009/2010 | Toni tetap cadangan

Luca+Toni
Sejak kedatang Louis Van Gaal ke Allianz Arena, Luca Toni menjadi tersingkir dari tim inti Bayern Munich. Pemain asal Italia itu kemungkinan besar juga tak akan dipasang Van Gaal saat Bayern bertemu Juventus di Liga Champion tengah pekan ini.

Toni akhir-akhir ini memang jarang di turunkan oleh Van Gaal. Ia menjadi pilahan kesekian pelatih asal Belanda itu. Bahkan Dia pernah tak masuk daftar skuad bayern.

Waktu berlalu, Toni belum juga diberi kepercayaan dapat tempat inti. Maka pemain berusia 32 tahun itu pun juga harus rela tak jadi pilihan saat timnya bersua Juve, Kamis (1/10/2009) dinihari WIB.

"Pelatih bilang dia takkan memilih saya karena dia ingin menunggu sampai saya benar-benar sudah kembali ke permainan terbaik. Saya sendiri merasa sudah oke dan sangat menyesal tak bisa bermain nanti," keluh dia di Football Italia.

Bukan hanya takkan tampil di laga Liga Champions nanti, untuk partai Bundesliga lawan FC Koln pada hari Sabtu (3/10/2009) nanti pun sangat mungkin dia kembali tak diberi kepercayaan.

"(Louis) Van Gaal bilang bahwa agar saya bisa kembali ke tim inti, saya harus lebih bugar lagi, jadi kita bahkan tak bakal bicara mengenai (bisa bermain) di hari Sabtu."

"Dia masih ingin saya bermain di tim Divisi Dua (Bayern), tapi..." tutur Toni berkeluh kesah seraya menggantungkan kalimat terakhirnya.

Untuk dapat tempat di tim inti Bayern, Toni yang menjadi top skorer Bundesliga 2008 itu kini harus bersaing dengan Mario Gomez, Ivica Olic dan Miroslav Klose. Ini belum termasuk Thomas Muller, pemain muda 'Die Roten' yang mulai naik daun.




Berita Lainnya

Comments :

0 komentar to “Liga Champion 2009/2010 | Toni tetap cadangan”


Posting Komentar

"Budayakan Berkomentar Setelah Membaca dan Tolong Jangan Menaruh SPAM, Terima Kasih"