Dalam laga tandangya di Stadion Olimpico, Minggu (13/9/2009) dinihari WIB, Juventus berhasil mempermalukan tuan rumah dengan menyudahi pertandingan dua gol tanpa balas.
Dua gol kemenangan Bianconerri tercipta di 45 menit babak kedua. Adalah Martin Caceres dan David Trezeguet yang berhasil mencetak gol pada menit ke-72 dan di masa injury time.
Pada pertandingan ini kedua tim bermain relatif berimbang. Juventus sempat memberi tekanan pada tuan rumah dimenit-menit awal pertandingan. Akibatnya dimenit ke-9 Trezeguet hampir saja membuat gol. Namun sayang tendangan volinya masih masih dapat diblok Fernando Muslera.
Lazio balas menggeberak melalui aksi Alexsandar Kolarov di menit 21. Namun sayang sepakannya masih bisa diamankan oleh Gianluigi Buffon.
Beberapa menit kemudian tuan rumah kembali mengancam, lewat Roberto Baronio. Namun kembali, tendangan kerasnya mampu diredam Buffon.
Di menit 44 pendukung tim tamu dibuat cemas. Bintang baru mereka, Diego mendapat cedera dan tak kuasa untuk melanjutkan pertandingan. Ia ditarik keluar untuk digantikan Sebastian Giovinco. Hasil imbang tanpa gol bertahan sampai turun minum.
Dibabak kedua, tepatnya di menit ke-64 Trezeguet kembali mendapat peluang matang. Meneruskan umpan yang diawali dari kerja sama apik dari rekan-rekannya, sepakan pemain yang diisukan akan hengkang itu masih dapat digagalkan Muslera.
Juve akhirnya dapat keluar dari situasi deadlock di menit 72 setelah tembakan Caceres dari dalam kotak penalti bersarang di gawang Lazio, 1-0 tim tamu memimpin.
Tertinggal, Lazio mencoba melakukan tekanan. Untuk menambah daya dobrak Simone Inzaghi yang berposisi sebagai penyerang dimasukkan untuk menggantikan Osmane Dabo yang merupakan pemain jangkar.
Di tengah upaya mencoba untuk menyamakan kedudukan, tuan rumah malah harus kembali kebobolan di menit 94 melalui sentuhan dari Trezeguet. Kedudukan 2-0 untuk keunggulan Juve ini bertahan sampai laga berakhir.
Tambahan tiga angka tersebut mengokohkan posisi Juve di puncak klasemen sementara dengan sembilan angka dari tiga laga yang telah dilakoni.
Sementara dengan hasil ini, Lazio tak mampu meneruskan hasil sempurna yang mereka dapat di dua laga awal kompetisi.
Comments :
0 komentar to “Hasil Pertandingan | Serie A 2009/2010 | Juventus vs Lazio 2 - 0”
Posting Komentar
"Budayakan Berkomentar Setelah Membaca dan Tolong Jangan Menaruh SPAM, Terima Kasih"