Man. City meneruskan hasil sempurna tiga laga sebelumnya setelah semalam mengalahkan Arsenal. Bermain dikandang sendiri mereka mengalahkan tim tamu 4 - 2.
The Citizen menunjukkan jati dirinya sebagai penantang serius The Big Four Premier League musim ini. Hingga saat ini mereka belum pernah kalah.
Dalam pertandingan ini empat gol kemenangan City tercipta dari bunuh diri Manuel Almunia, Craig Bellamy, Emmanuel Adebayor dan Shaun Wright Phillips. Sementara dua gol balasan Arsenal diciptakan oleh Robin van Persie dan Tomas Rosicky.
Pada pertandingan yang digelar di City of Manchester Stadium, Sabtu (12/9/2009) malam WIB, Arsenal mendapat peluang terlebih dulu melalui William Gallas. Berawal dari tendangan sudut Robin van Persie yang tepat mengarah ke William Gallas yang berdiri tanpa kawalan, namun sepakan gelandang Prancis itu masih melayang ke atas gawang.
Lebih mendominasi pertandingan Arsenal kembali mendapt kesmpatan mencetak gol pada menit ke-16. Umpan tarik Niklas Bendtner dari sisi kanan berhasil disambut Bacary Sagna dengan sepakan keras, tapi kembali arahnya masih jauh dari sasaran.
Empat menit berselang pendukung tuan rumah bersorak gembira setelah Micah Richards berhasil membobol gawang Arsenal. Memanfaatkan tendangan bebas Gareth Barry, Richards meneruskan dengan sundulan yang mengarah ke tiang jauh gawang Manuel Almunia.
Kiper berpaspor Spanyol itu sesungguhnya sukses menepis bola yang membuat si kulir bundar membentur tiang gawang. Malang buat The Gunners bola pantulan tersebut malah membentur kepala Almuia dan masuk ke dalam gawang. Gol tersebut dinyatakan sebagai own goal alias bunuh diri oleh Almunia. Kedudukan 1 - 0 untuk keunggulan tuan rumah bertaan hingga turun minum.
Dibabak kedua Wenger memasukkan Tomas Rosicky menggantikan Denilson untuk menambah daya gedor The Gunner. Terbukti, tak lama setelah masuk, Rosicky langsung mengancam gawang The Citizen, sayang tendangannya masih melebar.
Arsenal gencar melakukan serangan sejak masuknya Rosicky berbuah manis. Di menit 63 Robin van Persie yang menerima umpan dari Rosicky lolos dari tekel yang dilancarkan bek lawan. Tendangan mendatar kaki kanan yang dilepaskannya tak kuasa dihalau Given dan mengubah kedudukan menjadi 1-1.
Di menitv 75 City kembali dalam posisi memimpin setelah Bellamy mencetak gol pertamanya musim ini. Diawali Joleon Lescott mencuri bola di tengah lapangan, si kulit bundar kemudian dia alirkan pada Wright-Phillips, yang langsung melepasnya pada Micah. Menusuk ke kotak penalti, Micah berhasil memperdaya seorang bek Arsenal sebelum melepas umpan mendatar yang disambut tendangan keras oleh Bellamy. 2-1 City memimpin.
Fans City makin menggila di menit 80 saat Adebayor memperbesar keunggulan menjadi 3-1. Gol tersebut lahir dari aksi individu Shaun Wright-Phillips di sisi kiri pertahanan Arsenal. Lolos dari kawalan Gaël Clichy, dia melepaskan umpan terukur ke tengah kotak penalti yang menemui Adebayor, yang berdiri bebas dan membuatnya dengan leluasan memperdaya Manuel Almunia.
Kegembiraan yang diberikan City pada fansnya tak berhenti sampai di situ karena empat menit berselang SWP gantain mencatatkan namanya di papan skor. Mendapat umpan dari Bellamy, yang berlari sendirinya membelah lini pertahanan Arsenal, dengan dingin winger internasional Inggris itu memperdaya Almunia dan mengubah kedudukan jadi 4-1.
Tertinggal dua gol saat laga tersisa enam menit tak membuat Arsenal menyerah. Lewat Rosicky, yang lolos dari jebakan offside saat menerima umpan Fabregas, The Gunners mengubah kedudukan menjadi 4-2. hasil ini bertahan hingga wasit meniup peluit panjang.
Tambahan tiga poin membuat pasukan Mark Hughes menempel ketat Chelsea yang pada laga lain menang tipis 2-1 Stoke City. Meski terpaut tiga angka atas The Blues, City masih punya satu pertandingan lebih.
Comments :
0 komentar to “Hasil Pertandingan | Liga Inggris 2009 | Man. City vs Arsenal 4 - 2”
Posting Komentar
"Budayakan Berkomentar Setelah Membaca dan Tolong Jangan Menaruh SPAM, Terima Kasih"