27 Agu 2009

Info Sepakbola | Liga Champion 2009/2010

logo-liga-champion
Setelah selesai di fase kualifikasi, kini Liga Champion memasuki fase putaran grup. Seluruh tim yang mengikuti fase kualifikasi telah rampung melakoni semua pertandingan pada Kamis (27/8/2009) dinihari WIB.

Ada 10 tim yang berhak melaju ke fase putaran grup dalam pertandingan terakhir tersebut. Mereka adalah Lyon, Atletico Madrid, Arsenal, Fiorentina, VfB Stuttgart, Olympiakos, Maccabi Haifa, FC Zurich, Debrecen, dan APOEL Nicosia. Mereka akan bergabung dengan 22 kontestan utama lainnya.

Dari 32 kontestan putaran grup kali ini, delapan diantaranya adalah tim debutan. Ini tercatat sebagai rekor baru Liga Champion dalam jumlah tim debutan di fase grup. Mereka adalah AZ Alkmaar, Standar Liege, FC Zurich, APOEL, Rubin Kazan, Unirea Urziceni, dan Debrecen.

Undian grup akan dilakukan di Nyon, Swiss, pada Kamis malam oleh UEFA. Delapan grup dibentuk, masing-masing terdiri dari empat tim. Fase ini berlangsung dari 15 September sampai 9 Desember.

Berikut ini daftar 32 tim utama Liga Champions 2009/2010:

1
Barcelona (Spanyol)
Chelsea (Inggris)
Liverpool (Inggris)
Manchester United (Inggris)
Milan (Italia)
Arsenal (Inggris)
Sevilla (Spanyol)
Bayern Munich (Jerman)

2
Lyon (Prancis)
Inter Milan (Italia)
Real Madrid (Spanyol
CSKA Moscow (Rusia)
FC Porto (Portugal)
AZ Alkmaar (Belanda)
Juventus (Italia)
Rangers (Skotlandia)

3
Olympiakos (Yunani)
Marseille (Prancis)
Dynamo Kyiv (Ukraina)
Stuttgart (Jerman)
Fiorentina (Italia)
Atletico Madrid (Spanyol)
Bordeaux (Prancis)
Besiktas (Turki)

4
Wolfsburg (Jerman)
Standard Liege (Belgia)
Maccabi Haifa (Israel)
FC Zurich (Swiss)
Rubin Kazan (Rusia)
Unirea Urziceni (Rumania)
APOEL Nicosia (Siprus)
Debrecen (Hongaria)





Berita Lainnya

Comments :

0 komentar to “Info Sepakbola | Liga Champion 2009/2010”


Posting Komentar

"Budayakan Berkomentar Setelah Membaca dan Tolong Jangan Menaruh SPAM, Terima Kasih"