Hertha Berlin hampir menelan kekalahan saat menghadapi tim yang berkompetisi di level empat sepakbola Jerman, Preussen dalam ajang DFB Pokal. Hasil akhir pertandingan harus di tentukan lewat perpanjangan waktu.
Hertha yang menjadi tamu dalam pertandingan ini unggul lebih dulu lewat Caetano de Araujo Rafael di menit... ke-23. Selang 20 menit setelah gol de Arauj, Preussen mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1 melalui Lorenz.
Skor ini bertahan hingga berakhirnya 90 menit waktu normal. Hasil ini memaksa pertandingan harus dilanjutkan dengan babak tambahan. Di babak ini, barulah tim peringkat empat di akhir kompetisi liga Jerman musim lalu ini menambah dua gol sekaligus memastikan kemenangan atas Preussen. Dua gol tersebut msing-masing dicetak oleh Valeri Domovchiski dan Rafael.
Sementara dipertandingan lain, Juara liga Jerman musim lalu, Stuttgart, menuai hasil lebih baik dari Hertha. Stuttgart mencatat kemenangan telak 4-1 atas Sonnenhof Grossaspach, meski harus ketinggalan terlebih dulu.
Schalke yang musim lalu tercecer di papang tengah klasemen Bundesliga tanpa kesulitan berarti berhasil melewati lawannya di babak pertama DFB Pokal ini. Germania Windeck berhasil mereka gulung dengan skor telak 4-0.
Akan tetapi, Mainz yang baru musim ini promosi ke Bundesliga langsung menjadi korban setelah mereka ditaklukkan klub divisi empat VFL Lubeck. Skor akhir tercatat 2-1 untuk Lubeck.
Hasil DFB Pokal, Minggu (2/8/2009) dinihari WIB:
Dynamo Dresden 0 - 3 Nurnberg
Elversberg 0 - 2 Freiburg
FSV Frankfurt 1 - 2 Monchengladbach
Kickers Emden 0 - 3 1. FC Cologne
Paderborn 0 - 1 Munich 1860
Sonnenhof Grossaspach 1 - 4 Stuttgart
SpVgg Weiden 1 - 3 Borussia Dortmund
Unterhaching 0 - 3 Arminia Bielefeld
Burghausen 1 - 1 Ahlen menang penalti
Germania Windeck 0 - 4 Schalke
Magdeburg 1 - 3 Energie Cottbus
Preussen Munster 1 - 3 Hertha BSC menang di extra time
Comments :
0 komentar to “Info Sepakbola | DFB Pokal | Hertha Berlin Lolos ke Babak Selanjutnya”
Posting Komentar
"Budayakan Berkomentar Setelah Membaca dan Tolong Jangan Menaruh SPAM, Terima Kasih"